OSINT - Modus Penipuan Bekedok Joki Pinjol
Osint
OSINT (Open Source Intelligence) adalah proses pengumpulan, analisis, dan interpretasi informasi yang bersumber dari sumber-sumber publik dan terbuka untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang suatu subjek atau topik tertentu. Dalam konteks keamanan informasi, intelijen, atau investigasi, OSINT memanfaatkan data yang tersedia secara publik, seperti situs web, media sosial, forum online, publikasi pemerintah, artikel berita, dan sumber-sumber terbuka lainnya.
Target
Target kita kali ini adalah pinjol galbay gagal bayar pinjol ini ilegal dan penipuan dan tersedia beberapa paket pilihan dan harganya pun terbilang cukup murah mulai dari 100rb hingga 1 juta saja.
Saya search engine di platform media sosial Telegram dan juga akhir-akhir ini banyak sekali yang terjerat pinjaman online dan ingin mengambil jalan pintas dengan pinjaman ilegal, dan taukah kamu? pinjol yang katanya "Bisa bantu anda menyelasikan masalah pinjol kamu itu bukan ringanin malah tambah beban. " mari kita jabarkan secara detail.
Telegram Channel
kita akan OSINT mulai dari channel telegram dan target kita adalah channel ini Pinjol Penipuan
Kasus ini hanya orang-orang yang terlilit pinjaman online mau itu dari aplikasi legal maupun ilegal mereka tidak sanggup karena bunga yang terus membesar dan bukan untung malah rugi dan tanpa pikir panjang langsung beralih ke joki pinjol yang beredar di sosial media bukannya membantu si joki ini malah menipu dan bikin tambah down karena hutangnya bertambah.
Step Pertama
Kalian bisa lihat subscriber channel tersebut sampai 10Rb lebih dan yang melihat channel hanya puluhan saja, logikanya kalo channel asli manusia itu yang melihat post channel itu menyesuaikan subscriber channel dong ya wkwk ini bagi orang awam keliru banget.
Step Kedua
gue sengaja Chat adminnya mau kulik lebih dalam tentang ini dan itu kata-katanya manis banget kaya perempuan yang godain laki-laki wkwk. dan tersedia beberapa pilihan paket di antaranya :
Ucap datanya : Karna pengajuan menggunakan data FAKE/PALSU jadi tidak ada istilah teroran DC.
Paket 1:
5 Aplikasi Harga Rp.350.000
Jaminan ACC Rp.10.000.000
Paket 2:
10 Aplikasi Harga Rp.600.000
Jaminan ACC Rp.20.000.000
Paket 3:
15 Aplikasi Harga Rp.900.000
Jaminan ACC 30.000.000
Paket 4:
20 Aplikasi Harga Rp.1.200.000
Jaminan ACC Rp.40.000.000
Paket 5: (Paket Vip)
25-30 Aplikasi Harga Rp.1.400.000
Jaminan ACC Rp.60-80.000.000
Paket VVIP
35 Aplikasi Harga Rp.1.700.000
Jaminan ACC Rp.90.000.000
Penting: Mereka meminta Fee atau admin sebesar 17% makanya narget harga segitu.
Step Ketiga
Coba kalian pikir jernih deh masa dengan uang ratusan bisa di acc meminjam puluhan juta mustahil bukan? menurut gue pribadi ini impossible. dan ini emang niat mau nipu.
Step Keempat
Testimoni Palsu testimoni bisa dibuat loh ya jangan mudah langsung percaya begitu saja dan si pelaku berdalih customer dan dia nyatanya dia sendiri berperan jadi customer wkwk.
Step Terakhir
Di suruh Transfer sesuai paket yang kita pilih diawal, langsung saja kita osint disini sob.
BANK BRI
NO REK. 069301005071538
A/N ZAINAL ABIDIN
Cek Rekening By Kemekominfo
|
| Situs Resmi By Kominfo untuk cek rekening/ e-wallet penipuan atau bukan,jika merasa telah ditipu laporkan sekarang. |
Kunjungi Situsnya
Kunjungi situsnya disini Klik disini dan klik cek rekening sekarang.
Isi Form dengan lengkap
Isi dan pilih bank atau e-wallet verif captha terlebih dahulu lalu klik cek sekarang.
Hasi dari situs
Dan terbukti nomor rekening tersebut melakukan penipuan dan no rek itu nomor si joki pinjol itu alias zainal abidin.
Akhir Kata
Tidak ada yang namanya joki pinjol itu penipuan berkedok joki pinjol mau di telegram, instagram dan media platform lainnya. kalo memang terlilit hutang sebaiknya ajukan pinjam ke bank atau koperasi yang sudah jelas jangan ke joki pinjol.
Note: Lebih hati-hati dan waspada kepada orang yang baru di kenal apalagi dengan transaksi berupa transfer jika kamu curiga bisa cek dulu rek/e-wallet nya.
Berpikir Jernih Sebelum Bertindak
Fahmi alurnya, dari awal hingga akhir posisi ingin transfer jangan percaya rayuan manis.
Cek NO Rek/E-Wallet
Gunakan Situs cekrekening.id untuk mengetahui kebenarannya, dan jika terbukti belum ada penipuan bukan berarti bukan penipu ya! mungkin itu baru melancarkan aksinya. atau menggunakan akun partnernya.



Gabung dalam percakapan